Rabu, 13 Juli 2016

Review PANTAI BATU LAPIS LAMPUNG SELATAN KALIANDA

Ini tulisan kedua saya di blog ini, kali ini saya mau me review sebuah pantai yang 4 hari yang lalu saya kunjungi bersama seseorang.

2 hari setelah lebaran idul fitri, tepatnya tanggal 8 Juli 2016, saya berkunjung ke sebuah pantai di lampung selatan, sebenarnya saat itu tidak berencana ke sana, planning saya saat itu adalah nonton film di XXI The Legend of Tarzan, Sempat bingung sih antara mau tetap nonton atau traveling,berhubung saya sudah memakai dress panjang, saltum banget kan kalau pergi kepantai dengan pakaian itu,  dan yuuppp  akhirnya traveling kepantai lah yang menang ,karena bujuk rayu seseorang yang sangat ingin pergi kepantai.. okelah saya mengalah, akhirnya saya kesanaa yeeeaaayy

Saya suka ketempat yang belum pernah saya kunjungi, terlepas itu pantai, resto, cafe, taman, atau tempat wisata lainnya,yang jelas tempat yang belum pernah saya kunjungi sebelumnya. Berasa punya tantangan tersendiri kalau pergi ke tempat yang belum pernah saya kunjungi, walaupun seandainya  nanti saya kecewa, semisal saja tempat nya kotor, atau minim fasilitas, atau resto yang makanannya mahal tapi rasanya biasa2 saja... ya namanya pengalaman, kan sudah jelas "pengalaman itu mahal harganya" anggap saja begitu

Oke kembali ke topik utama.
Kami pergi menggunakan mobil ayla keluaran toyota,cukup irit dan berhubung kami cuma berdua bukan se keluarga,heheheee... cukup lah untuk sampai kesana dengan menggunakan mobil kecil itu. 

Dengan modal melihat foto pantai batu lapis di sebuah akun IG @wisatalampung dan sebuah aplikasi GPS dari  Iphone saya sebagai petunjuk arah.. cuuuuusssss kami berdua pergi ke pantai itu. Nama pantai nya pantai batu lapis, letaknya di Lampung Selatan, kalianda desa Totoharjo
Kami pergi dari Bandar lampung sekitar pukul  13.00WIB dengan kecepatan standar dan santai, yuuppp setelah tanya tanya sini sekitar jam 16.00 kami sampai sana..

Kami dari bandar lampung menggunakan Jalan Lintas Timur Sumatera, lokasinya disebelah kanan. Jadi kalau anda dari kalianda, masih jalan terus kearah bakauheni. Melewati perempatan yang kearah palas,n itu masih lurus lagi.. nanti ada perempatan lagi, belok kanan, nama jalannya Jalan Tanjung Heran - Penengahan, kemudian ada pertigaan petama belok kiri.. lanjut ikutin terus jalan itu mungkin sekitar 5km untuk masuk kesana, jalan nya cukup untuk 2 mobil dan agak naik turun juga..

Setelah melihat plang kecil ada tulisan ke Bt. lapis dan P. Mengkudu, masuk ke sana, kami masuk ke jalan kecil, jalan yang sama untuk ke waterboom didaerah sana, saya juga lupa nama waterboomnya apa. Kami diantar oleh bapak2 menggunakan motor, ternyata masih masuk lebih dalam dari waterboom tadi,,jalannya sempit cukup untuk satu mobil saja, awalnya saya kuatir apa jalan ini dapat dilalui mobil,atau tidak,ternyata didalam itu banyak mobil berjejer rapi untuk parkir.

 ini foto gapura waterboom nya 
dan ternyata masih lurus ikuti jalan di kiri waterboom
jalannya di batasi oleh dinding batako sepanjang jalan itu


oya ternyata itu hanya jalan menuju pantai yang menyediakan kapal kecil menuju pantai batu lapis, untuk smpai ke pantai batu lapis kami harus menyeberang menggunakan kapal kecil selama 10 menit...
untuk sampai kesana kami melalui laut yang cukup berombak, berbeda dengan kalau kita menuju pulau tangkil mutun atau pahawang, disana lautnya lebih tenang, mungkin karena pulau tangkil di apit beberapa pulau di sekitarnya, karena itu menghalangi angin laut , ya mungkin siii..

pantai yang menyediakan perahu kecil ke pulau batu lapis dan pulau mengkudu


untuk masuk ke parkiran mobil kami hanya membayar 10rb, tetapi untuk menyeberang pulang pergi menggunakan kapal kecil, kami membayar 60rb untuk 2 orang, jadi perorangnya 30rb, mungkin kalau di hari biasa tidak semahal itu, masih bisa ditawar. Namun waktu itu saya tidak bisa menawar lagi karena kata abang nya ini hari libur lebaran, dan semua tempat wisata memang naik harganya.. n oke lah saya tidak menawar kali itu, tapi suatu saat nanti kalau saya kesana lagi, harus saya tawar, HARUS!!! hehehee maklum ibu2 selalu punya naluri untuk menawar yaa..hahahaa


naik kapal kecil ke pulau mengkudu




 pulau batu lapis, batunya berlapis lapis hehee :)

ini foto pulau batu lapis tapi saya tidak pulau nya..
foto yang ini diambil mbah google

keren yaaaa!!!!!!



pasir timbul pulau mengkudu

 posisi dari pulau mengkudu melihat kearah timur
kalau siang hari di sini adem, karena posisinya membelakangi matahari


pulau mengkudu dilihat dari atas pulau batu lapis
ini bukan saya yg foto


 saltum kaaaaaannnn , 
kepantai kok pake dress hahahaa

 sunset yang indah

 perjalanan pulang
sampai kepantai tempat parkir mobil lagi
yeeeaaayyyy


kelebihan :
pantainya masih alami, belum banyak orang yang tau
masuk nya murah cuma 10rb, masuk pulau mengkudu cuma 5rb
banyak spot untuk foto bagi yang narsis foto hahahaa

kekurangan :
lumayan jauh
naik kapal ny lumayan mahal ,30rb/org
warungnya cuma jualan pop mie, kopi, minuman botol bersoda, n jajanan yang tidak mengenyangkan.. 
tidak ada warung nasi atau jajanan sejenis siomay bakso petisan dll
berhubung saya tidak basah2an saya tidak tau ada tempat bilasnya atau tidak, tapi sejauh yang saya lihat kemarin sih tidak ada..kalau anda kesana tanya sendiri aja deh hehehee

oya untuk jalan pulang bisa ikuti jalan masuk tadi atau anda bisa juga lanjut jalan berlawanan dari jalan masuk. Memang agak jauh juga, kalau kita ikuti jalan yang berlawanan dengan jalan pulang waaaah sepanjang jalan itu pantai semua,beneran bagus deeh!! berhubung saya pulang malem, yaaaa pantai nya gelap.
Jalan itu  nantinya akan melewati kalianda bagian pesisir pantai dan kita akan keluar ke arah masjid agung kalianda..(sebenarnya saya juga kurang tau daerah kalianda)

Okeee cukup sekian review dari saya, semoga bermanfaat bagi siapa saja yang membacanya, atau bisa jadi referensi n paduan anda kalau mau ke pulau ini... selamat bertraveling riaaa... 
salam hangat dari saya... :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar